Bedah Fitur All New BMW X5 : SOSIALISASI MENYAMBUT ANTUSIASNYA PASAR MOBIL EROPA

Yopy Antonio Branch Manager BMW Astra Surabaya, Axel Julio Product Genius BMW Astra & Octa Wibowo Sales Manager BMW Astra Surabaya. fitur dari All-New BMW X5 optimis semakin memanjangan pengemudi & penumbang di segala medan. Yopy Antonio Branch Manager BMW Astra Surabaya, Axel Julio Product Genius BMW Astra & Octa Wibowo Sales Manager BMW Astra Surabaya. fitur dari All-New BMW X5 optimis semakin memanjangan pengemudi & penumbang di segala medan.

Setelah All New BMW X5 diperkenalkan pada April 2019 lalu, dengan fitur dan kecanggihan teknooginya yang tiada tanding, serta cukup inovatif. Sebagai sosialisasinya, bertempat di BMW Astra Surabaya Jl. H. R. Muhamad Kav. 2, Surabaya, berbagai fitur canggih sedan yang memiliki julukan “The Boss” ini dikenalkan dan dijelaskan, satu persatu secara rinci.

Selain dihadiri oleh rekan-rekan media, juga hadir pula konsumen setia BMW, yang penasaran dengan fitur-fitur terbaru All New BMW X5. “Special event ini digelar, untuk menyambut antusiasme pelanggan Surabaya terhadap pasar All New BMW X5 sejak diluncurkan, yang mendapat tanggapan cukup baik (15/2/2020). Sebagai indikasi bahwa pasar mobil Eropa, masih diminati dan memiliki pasar yang cukup stabil, ” sebut Yopy Antonio Branch Manager BMW Astra Surabaya menjelaskan,

Apalagi fitur dan teknologi yang dimiliki All New BMW X5 terbilang inovatif, canggih dan merupakan hal yang revolusioner. Sesuai dengan layanan BMW Astra yang superior, maka di setiap pembelian unit, kami jelaskan pengoperasian atau penggunaannya.

Loyalis BMW. Menyambut antusias pengenalan fitur & kecanggihan teknologi All New BMW X5.

 

Termasuk, keberadaan dan pembaharuan software update, kita juga membantu proses update di bengkel BMW Astra. Bahkan, kita gelar sesi khusus dengan mendatangkan Product Genius dari kantor pusat, untuk kembali menjelaskan fitur dan teknologi di All New BMW X5 kepada pelanggan.

Sasaranya, supaya mereka dapat mengoperasikan lebih maksimal All New BMW X5, dalam pemakaian sehari-hari. “Selain itu bagi loyalis BMW baru, yang akan membeli mobil ini, dapat  mengetahui lebih dalam tentang teknologi dan fitur canggih yang ada di mobil ini, ”jelas Yopi.

Untuk performa, dilengkapi mesin 3.0 liter, TwinPower Turbo 6 silinder, menghasilkan tenaga sebesar 340 HP dan torsi 450 Nm. Disemburkan melalui sistem transmisi kopling ganda 8 percepatan.

Faktor kenyamanan, dijamin suspensi udara two-axle, dapat diseting secara otomatis dan manual, dengan 5 level ketinggian hingga 80 mm. All New BMW X5 juga dilengkapi BMW Live Cockpit Professional, layar sentuh 12,3”, instrument display digital 12,3”, BMW Operating System 7 yang dilengkapi Genture Control dan  kontrol suara.

Dengan begitu, pengemudi bisa melakukan berbagai fungsi, seperti merubah temperatur, memilih 11 pilihan warna lampu kabin dan pengoperasian fitur lain dengan cara lebih use friendly.

Ada juga fitur sederhana seperti menyalakan salah satu sisi lampu depan dan belakang untuk digunakan saat parkir paralel di pinggir jalan, hingga cara membuka pintu tangki bensin saat keadaan darurat juga dijelaskan di special event ini.

Rekan Media. Ikut teredukasi dengan penyampaian produk knowledge dari tim Astra BMW.

 

Sisi lain, di setiap pembelian di BMW Astra dilengkapi dengan BMW Service Inclusive, meliputi pemeliharaan rutin tanpa biaya selama 5 tahun atau 60.000 km, tergantung mana yang lebih dulu.

Konsumen juga mendapatkan garansi 36 bulan, tanpa batasan jarak tempuh, perlindungan ban selama 3 tahun, include 5 tahun menjadi member AstraWorld yang siap melayani dalam kondisi darurat 24 jam. Loyalis BMW, cukup menghubungi 1-500-898 dan tekan 4 untuk melakukan panggilan darurat.

BMW Astra Surabaya memberikan pelayanan menyeluruh dari pembelian, service atau perawatan kendaraan hingga penjualan kembali untuk pelanggan di wilayah Jawa Timur.

BMW Astra merupakan dealer resmi BMW terbesar di Indonesia menyediakan layanan penjualan mobil baru dan bekas, layanan purna jual yang lengkap dan bernilai tambah bagi pelanggan.

Terbagi dari jasa pemeliharaan, perawatan dan perbaikan kendaraan di pusat perawatan BMW yang dikelola oleh BMW Astra, maupun melalui jasa perawatan kendaraan di rumah (home service). Terpenting, layanan darurat 24 jam di jalan raya dan penyediaan suku cadang, aksesoris dan merchandise, sifatnya terpadu.

BMW Astra mengelola jaringan terdiri dari kantor pusat dan 8 cabang, yang tersebar di 5 kota di Indonesia, yakni Jakarta, Semarang, Surabaya, Makassar dan Denpasar. Cabang di Jakarta meliputi cabang Sunter, Cilandak, Pluit dan Serpong.     teks - foto : rio

 

www.bmw.astra.co.id

Facebook: http://www.facebook.com/BMW.Astra

Instagram: http://instagram.com/BMWAstra & http://instagram.com/BMWAstra_UsedCar