Darul Ulum Agung MX Training : CETAK DOMINASI CROSSER YOUNG GUNS, ANTUSIAS MENYAMBUT KEJURNAS MOTOCROSS 2025

Dengan senyap, MX Training yang identik dengan sosok Ulama Gus Mujib Mustain Romly ini, kian produktif menelurkan regenerasi crosser-crosser potensial Jatim.

Lima tahun mendatang fix Jatim, kembali kaya akan aset petarung young guns, yang spesial dicreated terprosedur, terukur dan tanpa drama.

Secara tak langsung, Darul Ulum Agung MX Training turut menanggapi dan menjawab tegas fenomena krisis regenerasi crosser di pulau Jawa bagian paling timur ini !

Pekik ini yang telah lama diserukan oleh Gus Mujib Mustain Romly, sejak 2007 awal dibangun-nya Darul Ulum Agung MX Training.

Fakta demikian tersirat oleh kembali aktifnya kiprah Darul Ulum Agung MX Training, di kejuaraan motocross 2025, hingga menembus skala Nasional, yang bejibun dihadiri crosser-crosser tanah air.

Bahkan, para petarung "cilik" yang ditempa instruktur kawak Yusuf Irawan itu, pelan tapi pasti terus mendominasi podium Kejurnas Motocross 2025.

Mereka adalah Romadhon kelahiran 2015 dan Zahron di 2016, yang sama-sama melalui karier di MX65 cc.

Sedang Hadziq kelahiran 2017, serta Nail dan Aufa di 2019, lagi on fire bertempur di MX50 cc.

Indikasi bahwa pola, skema, teori dan teknik di lapangan, Yusuf Irawan yang kini menjadi Juragan Kopi, tercatat telah mengadopsi pelatihan paling up date !

"Tapi, bagi kami lebih tepatnya keberhasilan ini karena faktor dukungan orang tua, setia mengawal, berusaha memahami kerasnya olahraga motocross dan satu hal tanpa banyak drama.

Dari persamaan niat, tekad, semangat dan persepsi ini, tahap demi tahap, hari demi hari, pembekalan teori dan praktek, jadi terserap makin komprehensif, "jelas Yusuf Irawan.

Mantapnya, belum lama ini, para petarung dengan Almamater Darul Ulum Agung MX Training itu, tampak antusias saat sesi training di sirkuit Plengkung, Gadang, Malang.

Termasuk Gus Izal Labiba crosser Nasional, juga ikut meluangkan waktunya, untuk fisik dan menjawab rindunya menunggang "Sembrani", sparing bersama Rafi G Tangka Putra Pangeran Djagung Racing Factory.

Kedua crosser yang menjadi icon Jatim itu, mode otomatis turut menyulut semangat petarung-petarung cilik.

Faktor kebetulan, sirkuit "Legend" yang pernah menjadi tuan rumah kejuaraan motocross skala Internasional, kembali diaktifkan setelah direnovasi.

Hingga aksi petarung berjuluk "Kecil-Kecil Cabe Rawit" lengkap dengan lengkingan special engine pacuan-nya, sukses memancing perhatian masyarakat yang kebetulan melintas.

Takjub bercampur keheranan, setelah mengamati diluar batas nalar perilaku anak-anak, dari jumping, manuver, hingga full throttle, dengan rentang durasi 15 menit.

Sesi training yang sifatnya penetrasi kali ini, untuk menyambut persiapan Kejurnas Motocross 2025 seri Mijen, Semarang, akhir pekan ini.

Alhamdulillah, beberapa crosser belia Darul Ulum Agung MX Training, ada yang memiliki point, bahkan berpotensi masuk di peringkat 3 besar Nasional.

Kami tetap berupaya mengikuti alurnya, sembari memonitor dan berjuang, mengikuti dinamika kompetisi motocross Indonesia sebagai parameternya.

"Bisa finish, menyajikan gaya balap terbaik, meminimalisir kesalahan, jaga attitude dan istiqomah, itu yang menjadi skala prioritas.

Juara dan bisa naik podium bagi kami bukan bonus, tapi lebih ke upaya mengapresiasi perjalanan dan proses, dalam skeptis membangun mental juara, "tegas Yusuf Irawan membakar semangat.    skg