YAMAHA STSJ SIAPKAN BENGKEL JAGA BAGI PARA PEMUDIK DI JAWA TIMUR

Jelang arus mudik lebaran, PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali berpartisipasi untuk memberikan fasilitas pelayanan bagi para pemudik yang diberikan nama bengkel jaga.

Tercatat ada 56 bengkel motor Yamaha yang disiapkan bagi pemudik di area pulau Jawa.

PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) selaku main dealer motor Yamaha area Jawa Timur, Kalselteng, Kaltim, dan Nusa Tenggara turut membuka 4 titik bengkel jaga yang tersebar di area Jawa Timur.

Dengan begitu, pengendara yang melakukan perjalanan mudik khususnya ke area Jawa Timur, bisa melakukan pengecekan kondisi kendaraan.

Ilham Wahyudi, GM Service & Sparepart Yamaha STSJ menuturkan “Layanan ini memang khusus bagi pengendara motor yang ingin melakukan perjalanan mudik.

Tidak hanya untuk sepeda motor Yamaha, pengendara dengan merek motor lain juga boleh mengunjungi bengkel jaga yang kami siapkan, "himbaunya. 

Untuk area Jawa Timur, pemudik dapat mengunjungi SIP Panji di Kab. Situbondo, SIP Kepanjen di Kab. Malang, Indoperkasa Mojoagung di Kab. Jombang, dan SIP Tuban di Kab. Tuban.

Nikmati juga, diskon sebesar 15% untuk genuine part sepeda motor.

Diskon 20 persen untuk konsumen yang melakukan transaksi pembelian ban CST, serta harga spesial bagi konsumen yang membeli aki.

Bonus merchandise dari Yamaha telah disiapkan selama masa mudik lebaran 2022.

Periode bengkel jaga berlaku mulai dari tanggal 30 April hingga 4 Mei 2022.

Informasi lebih lanjut dapat dilihat melalui instagram @Yamahafriends atau melalui CS Yamaha STSJ di 08228 – 7777 – 898. #ASLILEBIHBAIK.  *