KTM 2022 adalah jajaran sepeda motor Motocross dan Supercross terlengkap dan tercanggih.
KTM lebih dekat dari sebelumnya ke mesin pemenang kejuaraan dari bintang Red Bull KTM Factory Racing.
Untuk membuktikannya, Juara Dunia FIM MX Jeffrey Herlings dan Tom Vialle ke trek MX GP, terus melangsungkan evolusi radikal pada KTM 65 SX.
Respon throttle seketika dan rasio power-to-weight terbaik di segmen Motocross telah menjadi trade mark untuk penggemar 2-Stroke selama bertahun-tahun.
Belum lagi, kesuksesan KTM yang nyaris tak tertandingi di kancah internasional.
Crosser muda pantas mendapatkan yang terbaik dalam penjenjangan karier mereka.
Alasan itu, jajaran KTM Sportminicycle diperlakukan dengan prioritas pengembangan yang sama dengan SX.
Berlatar pengembangan sama dengan mesin lebih besar, jajaran KTM Sportminicycles 2022, telah mempertahankan posisinya sebagai pemimpin kelas di motorcross junior.
Pendinginan
Sirkuit pendingin cerdas dengan pendinginan bak mesin terintegrasi dan dua radiator meningkatkan pembuangan panas dan memastikan keseimbangan suhu konstan untuk kinerja tinggi yang konsisten.
Mesin
KTM 65 SX memiliki fitur teknologi 2-tak mutakhir dan transmisi 6-percepatan, mudah dipindahkan dengan kopling hidraulik.
Diuntungkan dari kurva pengapian, silinder, dengan katup buang yang dikontrol tekanannya.
Sehingga, mampu menghadirkan tenaga terdepan di kelasnya dan torsi lebih besar.
Silinder
Berperforma tinggi, dilengkapi katup buang yang dikontrol tekanan (PCEV).
Mampu memberikan kinerja tak tertandingi dalam kelas 65 cc yang sangat kompetitif.
Kopling
Fitur luar biasa dari KTM 65 SX adalah kopling hidrolik yang dibuat oleh Formula.
Ini memberikan aksi kopling yang mudah dan modulasi terdefinisi dengan baik.
Brake
Rem depan dan belakang memiliki kaliper 4 piston besar, mampu mencengkeram cakram depan 198 mm dan belakang 160 mm lebih baik.
Sistem rem hidraulik mudah dikontrol dan memastikan deselerasi terbaik, dari standar tertinggi dalam hal kinerja.
Frame
Lebih modern terbuat dari profil baja chromoly berkekuatan tinggi yang ringan dan menggabungkan kekakuan longitudinal maksimum dengan kekakuan torsional yang optimal.
Ini menjamin handling mudah dan manuver tepat, dengan stabilitas luar biasa.
Lengan Ayun
Mengambil alih di bagian belakang adalah lengan ayun aluminium cor yang ringan.
Dibuat menggunakan perangkat lunak kalkulasi dan simulasi terbaru, fokus desainnya adalah meminimalkan bobot, mengoptimalkan kekakuan dan menentukan fleksibilitas.
Selain itu, ia juga dilengkapi pemandu rantai 2-senyawa yang kuat, mirip dengan model ukuran penuh.
Roda
KTM 65 SX dilengkapi velg aluminium ringan, warna anodized hitam yang memberikan kekuatan dan daya tahan tertinggi untuk segala kondisi trek.
Ini dilengkapi dengan ban OEM MAXXIS, untuk memberikan traksi yang tak tertandingi di permukaan apa pun.
Suspensi depan
KTM 65 SX adalah model pertama di kelasnya yang dilengkapi dengan garpu udara modern yang dapat disetel sepenuhnya.
Sok depan WP XACT mengadopsi teknologi AER.
Dengan diameter tabung 35 mm dan travel 215 mm, memastikan kenyamanan luar biasa, karakteristik redaman dan stabilitas arah.
Manfaat utama bagi crosser junior, pegas udara yang dipasang di selongsong kiri dapat disesuaikan berat crosser.
Suspensi belakang
Peredam kejut WP XACT berkualitas tinggi terhubung langsung ke lengan ayun, memberikan kinerja redaman yang sangat baik.
Redaman dapat diseting sempurna, agar sesuai preferensi pengendara dan kondisi lintasan.
Dan mampu menghasilkan travel 270 mm.
Setang Kemudi
Warna anodized berkualitas tinggi, terbuat dari aluminium olahan.
Memiliki turning radius yang sempurna, sesuai dengan ergonomi KTM 65 SX.
Juga dilengkapi bantalan batang busa pada raiser. *