Nugroho Motocross Training : UP GRADE PELATIHAN HADAPI TREND KOMPETISI 2022 & PRESTASI JAUH LEBIH BAIK

Nih dia MX Training paling eksis, menjaga gairah siswa-siswa yang lagi intens mengukir karier menjadi petarung.

Skala prioritas, jam terbang mutlak dijadikan parameter oleh Tri Priyo Nugroho, presiden Nugroho Motocross Training, Kediri.

Terkait strategi yang diadopsi, untuk memoles, mengembangkan hingga menajamkan kapasitas skill siswanya.

Pola ini kuat sebagai implementasi Nugroho, saat aktif ngegas di era 2002.

Mode pelatihan terbaru, durasi jam training skill ditingkatkan dibanding jam teori.

Spesial disajikan, Untuk menciptakan karakter crosser lebih tanggap dan sigap. 

Lingkup ini berada di ring luar pelatihan skill. Tapi, sifatnya saling back up. 

Selebihnya soal pelatihan fisik, untuk mendongkrak cardio vascular, tetap saya tekankan.

Agar ritme memenej pola nafas lebih baik, kapan saatnya nahan dan memforsirnya. 

Jadi butuh simulasi sparing, untuk membiasakan tegang, menerima tekanan.

Sebab, pengaruhnya terhadap konsentrasi saat membalap sangat signifikan.

"Harapan saya disini, disaat ada ambisi untuk menekan, minimal telah terbekali kontrol nafas yang seimbang, "urai Nugroho di sela berlangsungnya laga Onesixeight Indiel Motocross Openchampionship 2022, Semarang pekan silam.

Lebih lanjut, Pengimbangnya adalah tatanan pola gizi.

Mengingat, secara prosentase, 75%, crosser Nugroho Motocross Training, dominan di masa pertumbuhan.

Peran asupan gizi jadi ganda. Pertama untuk mengimbangi tingginya aktifitas dan memulihkan fisik yang terforsir.

"Kedua untuk merangsang pertumbuhan, sel dan DNA anatomi tubuh secara menyeluruh, "timpal Raymond Manager Nugroho Motocross Training.

Topik diatas, untuk saat ini telah menjadi standarisasi Nugroho Motocross Training.

Dan memang tepat, ketika dikorelasikan dengan kebutuhan selama mengikuti beberapa laga nasional di akhir tahun 2021.

Dan makin kesini, ketika saya kaji mendalam, semua pola dan materi pelatihan dominan sama.

Terpenting, bagaimana mengatur jam training skill crosser lebih lama.

Dengan catatan, sirkuit harus berbeda-beda.

"Agar seluruh handicap, dari model A sampai Z, bisa menebasnya, "papar Nugroho.

Artinya, proses pelatihan fisik dan skill, saya coba jadikan satu diatas motor.

Riset pelatihan ini, cukup ada hasil yang lebih baik.

"Dibanding era saya dulu, fisik seolah-olah menjadi hal mutlak, sampai berpostur hulk, "senyum Nugroho.

Tapi saya sadar, evolusi pasti ada, demi menyajikan hasil lebih baik. 

Disini pentingnya soal inovasi dan riset pola pelatihan.

Untuk mengetahui Hasilnya, tetap butuh meminitornya saat laga berlangsung.

Alhamdulilah, secara performa tetap berimbang.

Bahkan ada kans untuk fight, berebut di posisi teratas.

"Endingnya, evaluasi tetap saya jalankan di setiap Moto-nya, "kata Nugroho.

Untuk kembali lagi membuka kitab selama training skill.

Di sisi mana kekurangan dan kelebihan, tanpa memiliki rasa puas. 

Di ruang ini, passion dan nurani crosser tergedor, jadi lebih mudah improve.

Kalau semua data terkoreksi aktual, tinggal faktor luck yang berbicara.

Disini pentingnya training skill dan fisik diatas motor.

Momen dan kejadian yang harus merujuk ke perilaku out of the box, tetap bisa disikapi sempurna, sekalipun terlepas dari bahan dan materi training.

Sebab motocross sejak 4 tahun silam sungguh dinamis.

Setiap saya dapat jawabanya, selalu ganti pertanyaanya.

"Kalau kebetulan di laga berlangsung topik diatas, saya optimis crosser Nugroho Motocross Training mudah menyikapinya, "wejang Nugroho.   skg,/foto : captain