Mevans Sanggramawijaya - Onesixeight Motocross Team : RENOVASI LAYOUT SIRKUIT & RESETING PACUAN, DEMI MENGEJAR GAYA BALAP LEBIH EFEKTIF

Mevans Sanggramawijaya. Intens training skill di Onesixeight Motocross Circuit, menjadi tonggak kembalinya Dewa Motocross Indonesia, mempertahankan gelar jawara ExPro 2023. Mevans Sanggramawijaya. Intens training skill di Onesixeight Motocross Circuit, menjadi tonggak kembalinya Dewa Motocross Indonesia, mempertahankan gelar jawara ExPro 2023.

Kesibukan pit crew dan mekanik Onesixeight Motocross Team, di Kuta, Belik, Pemalang, lokasi keberadaan Onesixeight Motocross Circuit, mulai tampak usai sholat Jum’at silam.

Menjadi sinyalemen kuat, kembalinya sosok Kesatria Penunggang Sembrani tak lain Dewa Motocross Indonesia, dalam persiapan menghadapi musim kompetisi motocross 2023.

Kendati menjalankan ibadah puasa, tapi crosser dengan nomor lambung #168 itu, tetap on fire saat pemanasan dan uji coba performa GasGas MC 450TLD.

Menurut Ardhie Nugroho Manager Onesixeight Motocross Team, sesi latihan kali ini menjadi yang perdana bagi Pangeran Nurhikmah Putra Jaya, pasca operasi.

Disusul, menunggu Rakerprov dan terbitnya agenda jadwal resmi motocross paling bergengsi, yang fix diikuti Onesixeight Motocross Team.

"Sampai, tak terasa postur membengkak 4 Kg, indikasi lemak mulai numpuk dan waktunya bakar lagi nih, "senyum Sang Pangeran yang tampak bahagia usai jalankan kewajiban berbagi 2400 box parcel itu.

Mevans Sanggramawijaya. Puas dengan hasil renovasi Onesixeight Motocross Circuit, setara dengan sirkuit yang biasa dipakai kejuaraan.

 

Sejauh ini, di sesi latihan yang berlangsung tertutup, Sang Pangeran juga merasa puas dengan hasil renovasi Onesixeight Motocross Circuit.

Desain handicap, cenderung balik ke tipikal Motocross, dengan kontur dan desain berm lebih tinggi, dari sebelumnya.

Demikian titik straight, kini lebih panjang dan sanggup melayani semburan performa top gear.

Jadi lebih tepat, untuk mengkomparasi ECU kompetisi GasGas MC 450TLD dari brand GET, yang telah mendarat di headquarter Onesixeight Racing Team.

"Tapi, proses instalasinya dijadwalkan setelah Idul Fitri, oleh Wahyu Setiadji Kepala Divisi Teknik Onesixeight Motocross Team, "urai Ardhie Nugroho.

Onesixeight Motocross Circuit. Panjang  straight, tepat untuk mengeksplore kemampuan performa mesin di top gear & mengkomparasi ECU GasGas MC 450TLD berlabel GET terbaru.

 

Di sisi lain, Sang Pangeran saat ini lagi fokus meningkatkan kemampuan untuk mempertahankan gaya balap dengan speed lebih mengalir.

Sembari, melangsungkan sesi testcase komposisi custom camshaft terbaru inovasi Wahyu Setiaji dan perbandingan kompresi lebih rendah.

"Dan layout sirkuit yang mengadopsi tipikal Motocross, menurut saya paling tepat, menjadi pembuktian output-nya.

Baik, dalam improve mengolah intonasi permainan RPM, derajat bukaan handgrip lebih dinamis, hingga meningkatkan kemampuan rolling speed, "ulas Sang Pangeran.

Penetapaan metodhe training, dalam menciptakan speed lebih mengalir, memang menjadi hal krusial, bagi Sang Pangeran !

Mevans Sanggramawijaya. Output gaya balap & handicap, telah merujuk pada layout sirkuit yang biasa dipakai kejuaraan

 

Pasalnya, setelah meninjau dan mengevaluasi layout desain sirkuit yang biasa dipakai kejuaraan, dominan mengarah tipikal motocross.

Sehingga, serapan ilmu dari teknikal-nya layout awal Onesixeight Motocross Circuit, masih kurang efektif ketika saya eksplore di kejuaraan.

"Penilaian ini juga diperkuat, dari argumen dan data pit crew maupun mekanik Onesixeight Motocross Team, setiap kali mengawal saya berlaga, "detail Sang Pangeran.

Dari hasil refresh layout Onesixeight Motocross Circuit, yang kini memiliki handicap lebar, justru memunculkan tantangan baru bagi Sang Pangeran yang beberapa kali terlihat terpelanting dari pacuanya.

Mevans Sanggramawijaya. Beberapa kali akan terpelanting, saat berinovasi gaya balap, guna mempersingkat catatan waktu.

 

Sehubungan, bertambahnya konsentrasi untuk membongkar teka-teki racing line in-out atau out-in ! Tinjauan ini, mutlak berpengaruh besar, ketika memprediksi cuaca bulan depan yang mulai bersahabat.

Dari data yang dihimpun masih belum menampakan perbedaan signifikan, ketika dikonversi dari catatan waktu versi Mychron.

Sebab, sejauh ini menurut Sang Pangeran masih sama-sama singkatnya, tapi secara persiapan kalau memang dihadapkan untuk memilih, saya lebih suka out-in.

Permainan Racing Line. Mutlak menjadi acuhan, kelak di kejuaraan cuaca mulai bersahabat & kondisi trek kering.

 

"Itu saya asumsikan, ketika saya private training, mungkin kalau ada rival yang berusaha mengunci dari dalam, saya sudah punya jawabanya, "sebut Sang Pangeran yang merasa nyaman dengan handlebar berkontur low rise.

Lebih ke dalam, perubahan layout Onesixeight Motocross Circuit, juga merujuk pada re-seting performa tingkat kekenyalan suspensi depan dan belakang.

Berikut data optional tipe tapak kaki, kombinasi profil tapak kaki, sampai angka Psi.

Spesial, diracik untuk persiapan melayani kebutuhan rolling speed, dengan kontur tanah jenis gravel kering.

Data re-seting performa suspensi kali ini, juga merujuk dari pengaruh center of gravity geometri rangka GasGas MC 450TLD, saat melayani big jump maupun double jump.

Re-seting Performa Suspensi. Mengacu pada center of gravity geometri rangka pacuan Sang Pangeran.

 

Dari hasil pengamatan pit crew, pengaruhnya masih terkendali sempurna, dalam posisi flat.

Bahkan, saat landing, kerja kompresi suspensi depan belakang, komposisi dan porsinya relatif masih rata, meskipun konsekuensinya impact vibra yang saya rasakan lebih besar.

"Soal, pengaruh rubahan ini, bagi saya cukup dilalui dengan adaptasi sampai menemukan chemistry.

Sebab, gaya balap seperti saat ini, yang saya rasakan merujuk 11-12 dengan mengikuti kejuaraan, pasti hasilnya jauh lebih baik, "optimis Sang Pangeran.

 

ONESIXEIGHT MOTOCROSS CIRCUIT BERBENAH, TERBUKA UNTUK GELAR LATIHAN ATAU KEJUARAAN ?

Onesixeight Motocross Circuit, Kuta, Belik, Pemalang. Direminding untuk memajukan gengsi & popularitas motocross, menuju level nasional.

 

Kalau boleh berspekulasi, ketika meninjau mulai berjalanya pembenahan infrastruktur akses menuju Onesixeight Motocross Circuit, maka wacana dihelatnya kejuaraan Motocross bergengsi, kian menunjukan titik terang.

Perubahan mengarah ke layout tipikal Motocross ini, juga hasil input dari kalangan rider adventure yang ingin naik grade di motocross kelas sport trail.

Dan secara fungsi manfaat, Onesixeight Motocross Circuit, menurut Sang Pangeran sudah cukup untuk kebutuhan private training.

Di tahun ini, saya kembali mereminding, bahwa Pemalang, telah memiliki sirkuit motocross - grasstrack, level nasional.

Dan terbuka bagi seluruh calon crosser maupun tracker, yang memiliki keinginan menghendaki latihan di Onesixeight Motocross Circuit.

"Termasuk promotor atau Racing Organizer, misal ingin memakai dan menghelat event motocross - grasstrack di Kuta, Belik, Pemalang, saya akan menyambutnya hangat, "pungkas Sang Pangeran.    skg/foto : NPJ