Setelah diperkenalkan di Jawa Timur dalam gelaran Maxi Yamaha Day 2022 pada akhir November (26/11)) lalu, PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) selaku main dealer motor Yamaha area Jawa Timur, Kalselteng, Kaltim dan nusa Tenggara, kini giliran memberikan kesempatan bagi awak media untuk mencoba secara langsung performa Yamaha All New XMAX Connected.
Kegiatan ini merupakan serangkaian acara dari Navigate To The Max - Tour De Bromo, para awak media diberikan kesempatan untuk merasakan sensasi berkendara dengan skutik terbaru keluaran dari keluarga Maxi Yamaha.
“Sejak pertama kali XMAX Connected meluncur di Jawa Timur, produk terbaru kami di keluarga Maxi Yamaha terus mendapatkan respon yang positif dari Masyarakat.
Maka dari itu, hari ini kami memberikan kesempatan kepada rekan-rekan media untuk merasakan secara langsung keunggulan dari model tertinggi skutik premium ini.
Terlebih skutik ini hadir dengan pembaruan, dari sisi desain, fitur teknologi, hingga pengoptimalisasian performa mesin dari generasi sebelumnya, "jelas Rifany Widjaja, Deputy Director Sales & Marketing Yamaha STSJ.
Dirancang khusus sebagai skutik yang memenuhi kebutuhan leisure riding dan touring, XMAX Connected cocok digunakan bagi konsumen yang menginginkan kualitas berkendara terbaik di level tertinggi.
Bermodalkan mesin teknologi Blue Core berkapasitas 250cc yang dilengkapi dengan Liquid Cooled, SOHC, 4 Valves terbukti handal dan kuat dalam menghadapi berbagai situasi dan medan jalan.
"Performa berkendara semakin optimal dengan hadirnya beragam fitur, untuk menunjang keselamatan berkendara.
Seperti fitur Traction Control System (TCS) yang dapat meminimalisir ban kehilangan traksi ketika dihadapi dengan medan jalan yang licin, "urai Ilham Wahyudi GM Service Yamaha PT. STSJ.
Juga semakin canggih, karena telah disematkan fitur yang dapat menghubungkan antara smartphone dengan sepeda motor melalui aplikasi Y-Connect.
Praktis, pengendara bisa dengan mudah memperoleh Informasi terkait rekomendasi perawatan motor, konsumsi BBM, lokasi parkir terakhir, hingga notifikasi pesan dan Telepon masuk.
Generasi terbaru XMAX juga telah dilengkapi dengan sistem TFT Infotainment Display berukuran 4.2 inch & full speedometer 3.2 inch yang dapat digunakan untuk mengakses berbagai Informasi dan hiburan.
Perubahan paling dominan berada pada sisi desain yang dapat dilihat melalui lampu depan yang memiliki tampilan “X” sehingga terlihat lebih ikonik, modern, namun tetap sporty.
Hadir dengan desain lampu baru yang menggunakan teknologi sistem pencahayaan full LED, menjadikan pencahayaan pada motor ini semakin terang sehingga dapat mendukung kebutuhan para pengendaranya.
“Sebelumnya terimakasih kepada Yamaha karena sudah memberikan kesempatan untuk mencoba skutik premium terbaru dari Yamaha.
Performa mesin dari XMAX Connected memang tidak perlu diragukan lagi, motor ini terbukti handal untuk dikendarai.
Saya merasakan fitur-fitur yang ada di motor ini sangat mumpuni dan berguna apalagi ketika dalam kondisi riding.
Posisi duduk yang nyaman dan setang yang tidak terlalu jauh memberikan sensasi berkendara yang nyaman. Motor ini cukup menarik bagi saya yang terbilang baru pertama kali naik motor ini, tutur Satria Katana, salah seorang peserta jurnalis.
Kini, XMAX Connected hadir dalam 4 varian warna yaitu Dark Petrol, Luxury Red, Premium Black dan Juga Prestige Grey serta dibanderol dengan harga Rp. 66.909.000 (OTR Surabaya).
Informasi lebih lanjut terkait spesifikasi unit dapat dilihat melalui website resmi WWW.Yamaha-STSJ.COM atau melalui instagram resmi @Yamahafriends. *