Selain memiliki fitur yang makin komplit dan canggih, Suzuki XL7 diklaim juga dikenal memiliki performa mesin dan suspensi, luar biasa. Sebagai pembuktianya, PT. United Motor Center mengundang langsung pereli dan peslalom Jatim, yang biasa tampil di laga nasional.
Adalah Binar Zero Trip, Febriana Dewi, Henry Boboy, Addyek RG, Ananto, Putu Indra dan Auddy RG. Mereka memiliki latar belakang luar biasa, kalau Ananto Coach Slalom and Safety Driving Coordinator IMI, Febriana Dewi istri dari Binar Juara 1 Asia Auto Gymkhana. Sedang Binar Sero Trip peslalom aktif, yang terus mensosialisasi drift di Jatim dan Auddy berstatus pembalap Seeded A berprestasi.
Dengan begitu, ada pembanding skill pengemudi di level expert. Special event ini dikemas dengan tajuk, “XL7 Expert Driving”, berlangsung di Graha Famili Commercial Area, Surabaya pekan silam. Logika berjalanya demikian, kalau konsumen atau pengemudi, berbasic harian saja mampu mengeksplorasi seluruh fitur XL7, performa mesin, kenyamanan suspensi dan menyatakan istimewa.

“Apakah benar atau sama dengan statetment dan pencapaian, yang dirasakan langsung oleh pereli dan peslalom yang sengaja kita undang untuk menguji coba-nya, ”bilang Fredy Teguh Director of Sales and Marketing PT. UMC.
Makin spesial lagi, media yang meliput di special event ini, turut diberi kesempatan langsung mengendarai XL7 bersama pereli dan peslalom. “Hal demikian yang mampu memberi input penilaian soal performa secara keseluruhan dan lebih oyektif, ”lanjut Fredy.
Dan latar belakang acara “XL7 Expert Driving”, juga diproyeksikan untuk meyakinkan calon konsumen dan loyalis Suzuki, yang akan bergeser membeli Suzuki XL7. Jadi tak ada lagi istilah bahasa promo, melainkan langsung pembuktian. “Sebab, di kesempatan ini juga kita mengundang calon konsumen dan loyalis Suzuki, untuk memastikan langsung atas performa Suzuki XL7, ”yakin Fredy.

Sebagai outputnya, para pereli dan peslalom yang terlibat di “XL7 Expert Driving”, juga langsung sharing pengalaman dan edukasi kepada calon konsumen dan loyalis Suzuki. Bahkan, statetment dari pereli dan peslalom, menyatakan kompak. Bahwa, handling lebih real time dan kestabilan Suzuki XL7 cukup mengakomodir untuk kebutuhan di metropolis dan jalanan provinsi, meskipun ada perbedaan ground clearance lebih tinggi.
Maka, cukup relevan ketika penjualan Suzuki XL7 dalam sebulan usai dilaunching di Surabaya, mampu menembus di angka 400 unit. Diluar ekspektasi, sebab tarjet awal untuk penjualan Sport Utility Vehicle ini dipasang hanya di angka 200 unit. “Hingga mampu berkontribusi di angka 50 persen dari total penjualan XL7, ”bangga Fredy. teks - foto : rio/dok
Harga OTR di Jatim
Suzuki XL7 Zeta M/T : Rp. 241,5 juta
Suzuki XL7 Zeta A/T : Rp. 252 juta
Suzuki XL7 Beta M/T : Rp. 258 juta
Suzuki XL7 Beta A/T : Rp. 268,5 juta
Suzuki XL7 Alpha M/T : Rp. 268 juta
Suzuki XL7 Alpha A/T : Rp. 278,5 juta