Memasuki laga Grand Final kali ini, secara tak langsung telah menjadi seleksi alam, bagi racing team yang intens mendulang point di sepanjang seri Kangean Drag Championship 2023 (KDC).
Pasalnya rangkaian spektakuler KDC 2023, telah sukses menggalang loyalis, hingga membentuk sebuah grade dan level kompetisi.
Ihwal beragamnya seri drag bike di Jabar, DKI, Jateng dan Jabar, yang sama-sama berjalan sejak di seri pembuka KDC.
Influenz mode up grade performa serta fenomena koalisi, lantas menjadi micin perjalanan KDC 2023, hingga bergulir kian dramatis.
Mengingat torehan gengsi, antar dinasti racing team, di kompetisi drag bike ibarat membangun prasasti !
"Latar itu pula, mode up grade performa terbaru dan koalisi antara blok kanan dan blok kiri kian mengemuka, demi menjabani singkatnya catatan waktu, "sebut Koh Gik sosok pelaku kawak drag bike Jatim, yang kembali aktif tampil sejak usai pandemi.
Soal satu ini Maulana dari AE Indonesia dan Budi John from AF Team, memang piawai memainkan psikis racing team, terus tampil dinamis.
Hingga bebek 4 tak 130 Open, kini sanggup menembus 7,7 detik, hampir setara catatan waktu bebek Fuel injection sebelah 7,6 detik, pengguna Nitro, yang lagi booming.
Bebek 4 tak 130 Open milik Fatkul saudagar Jombang identik dengan Seva Baja Beton Randu Watang Mas itu, memang layak diapresiasi juga dipuja, menjadi kiblat dan parameter.
Best time 7,7 detik setara catatam waktu kelas Sport 2 tak 155 Rangka Standar di era 2012, sekali lagi bebek 4 tak garapan Jamal from Wates, Kediri itu memang fenomenal.
Nama rider Deska dan Marucil, yang tahu persis soal performa bebek 4 tak berdaun as kruk custom itu.
Kendati avgas dan kadang pertamax turbo, tapi soal racikan siklus 4 tak, Jamal sukses memadukan jurus manual tech dan racing kit yang sistematis.
Selisih best time bebek 4 tak 130 Open fenomenal ini, yang terus memicu Fatkul intens jalankan research, selain sleep engine kreasi Farid TJS.
Beda dengan Abah Suryo Big Boss AMJ Bela Jaya Racing Team, Wajak, Malang, yang aktif di lintasan drag bike dari 2022 dan diback up sepenuhnya oleh Hari Bayek tuner kawak Surabaya.
Pengusaha di sektor bisnis ternak ayam petelor itu, murni untuk mengatrol nama Wajak agar tampil di permukaan melalui jagad drag bike.
"Dengan harapan, nama Wajak, Malang tetap dikenal, sebagai alternatif destinasi wisata pedesaan yang hijau, bersih, tentram dengan kuat mempertahankan kultur budaya, "jelas Abah Suryo yang kali ini dibela duet rider kawak Erwin Sredex dan Idam Bogang.
Sisi lain, di laga Sunmori, juga mulai memancing peserta dari komunitas sport 250 cc, untuk bertempur di kelas bracket. Indikasi kalau KDC, dipercaya menjadi ajang sparing bergengsi para bikers dan komunitasnya.
Rizal pemilik diler ban segmen roda empat, asal Turen, Malang Selatan, mengaku ingin mengeksplore semburan power dan torsi ZX 25R harian-nya.
Hasil inovasi Hanif begawan workshop racing milenial "Speed Garage" di kawasan Panjunan, Sukodono, Sidoarjo.
Mantapnya, Rizal juga sukses memprakarsai penunggang sport 4 tak Fuel injection di laga resmi.
Selain itu, juga kian marak kuda besi iconic, memeriahkan kelas Sunmori, seperti F1Z R, Ninja 150 dan RX King.
Tak lain juga buah kreasi dan inovasi Maulana dan Budi John, untuk menampung aspirasi para bikers tanah air penggemar top speed. skg