Mirip fenomena bola salju, adventure kian tak terbendung menjadi pikat penggemar otomotif roda dua tanah air.
Bahkan Ketika meninjaunya dari sisi usia, juga latar jabatan, cukup atraktif.
Dengan adventure, semua jadi lumer, senang dan memecah kebuntuan dengan senyuman.
Apalagi pas terpelanting selalu diabadikan.
Sampai muncul statemen beragam, baik hikmah dan berkah dari adventure, terlepas soal olah fisik.
"Seperti membangun ukuwah islamiyah, sarana mencari ide dan inspirasi bisnis, angkat nilai sport tourism, hingga melatih kesabaran, "sapa hangat H. Haryanto presidden Cekitir Adventure Sidoarjo.
Pemaparan ini yang terus mendorong komunitas adventure di pelosok daerah, terus terbangun embrio baru.
Status squad Cekitir Adventure Sidoarjo juga beragam, dari pendatang baru tapi wajah lama, sampai new comer. "Jujur yang angka ikut tak ada, "senyum H. Haryanto juga owner showroom motor Hariono Motor.
Asimilasi demikian yang sukses membangun komunitas adventure, makin profesional.
Sebab, masing-masing squad saling memberi input positif, dari pemilihan apparel, modifikasi kuda besi, sampai teknik dan gaya menebas alam belantara yang benar.
"Sampai disini saja, komunitas adventure sukses bertransformasi macam Academy Motocross, berjalan pada rule sesuai kaidah, "timpal H. Haryono Sie Humas Cekitir Adventure Sidoarjo.
Lantaran memiliki latar tengah crosser executive, di komunitas yang didominasi oleh bapak dan om om ini, H. Haryono merangkap instruktur dan ahli gizi.
Makin spesial juga ada Ndan Teguh Danramil Wonoayu, menjabat Korlap.
Sedang Ndan Sanusi Danramil Krian dipercaya sebagai keamanan, serta ada Bambang sosok Purnawirawan Polri, jadi bendahara.
Cikal bakal berdirinya Cekitir Adventure Sidoarjo juga dipengaruhi oleh geografis.
Sebab, untuk menuju ke Pacet dan Trawas tak sampai makan waktu 40 menit.
"Salutnya, dasar dan karakter squadnya jiwa petualang, stylish tapi pecinta alam, membelah hutan sudah hobi mereka, ”yakin Dwi Robin Tono yang kebagian jabatan Sie Teknik.
Ditinjau dari cara berpakaian, mereka mengutamakan dan peduli faktor safety, mulai sepatu, helm, sarung tangan dan protektor tubuh.
Sedang jam terbang, komunitas yang didasari oleh kekeluargaan ini, sejatinya terbentuk sudah lama, hanya saja tak memiliki nama.
Untuk sekertariat di showrom motor Hariono Motor, di kawasan Jl. Raya Bogem, Sukodono, Sidoarjo,
Urusan kuda besi atraktif, dari special engine sampai kuda besi custom. Asal rasional dan logis, khusus untuk pengguna kuda besi custom.
Pada jenis ini, biasanya para rider lebih memilih ke basis mesin, yang memiliki performa special engine berkarakter akselerasi ringan.
Seperti halnya mesin Scorpio, F1Z-R, Ninja 150 dan Satria F, itu yang paling dominan.
Jadi, kalau diilustrasikan, basis mesin ini, ideal memenuhi kriteria saat dipakai adventure.
Dengan begitu, estimasi modifikasi jadi tak ribet sampai dua lembar HVS, untuk mencatatnya.
Sebab, pengembanganya mengarah pada rancang bangun rangka OEM dan kaki-kaki.
"Bahkan, juga ada yang mulai menebabr wabah, mengusung style sport trail retro ala Chuck Norris di pilem Delta Force, "urai H. Haryono.
Soal kiprah dan kontribusi ke horizontalnya, Cekitir Adventure Sidoarjo, dikenal aktif di kegiatan baksos.
Menjaga hubungan baik, antar komunitas adevnture yang ada di Sidoarjo, maupun luar kota.
Bahkan, sering bertandang ke special event komunitas adventure kerabat, yang telah menjadi kultur budaya komunitas adventure di tanah air. skg/foto : doc