Preview - Bali Peduli Drag Bike Openchampionship (28-29/1/2023) : EVENT PEMBUKA MUSIM KOMPETISI DRAG BIKE 2023 PALING BERKELAS

Diklaim menjadi event akbar, ketika meninjau rundown yang fix dihelat selama 2 hari di sirkuit Serangan, Denpasar, Bali.

Durasi kejuaraan selama 2 hari, menurut Victor San dari Victor Organizer sebagai penyelenggara, juga atas input dan evaluasi para peserta.

Baik Team Drag Bike New Comer, Privater sampai sekelas Mega Team, yang banner paddocknya bejibun logo dan icon sponsor.

Victor San yang berpengalaman menyelenggarakan kejuaraan grasstrack dan motocross, menilai skema kejuaraan selama 2 hari memang sangat rasional.

Prepare tuner, rider, pit crew jadi kian matang, termasuk saat menerjemahkan pesan dan kehendak owner team, sebagai pemegang kendali tongkat komando.

Senyaman mungkin seluruh peserta akan kami kondisikan, di pembuka musim kompetisi drag bike 2023 ini.

Sekaligus, sebagai upaya kami, untuk merefresh Management Victor Organizer yang akan merambah ke drag bike di tahun 2023, selain grasstrack dan motocross.

Latar itu pula, kami mengusung titel "Bali Peduli Drag Bike Openchampionship 2023", guna merepresentasikan bentuk simpati dan kepedulian di dunia drag bike, melalui sajian event berkelas di weekend ini, "tegas Victor San.

Hampir semua level dan grade para pelaku drag bike di Indonesia, akan diakomodir dalam 34 kelas, terbagi lokal Bali - NTB dan Open.

Dengan harapan ada ruang untuk pencerahan bagi rider dan tuner new comer, serta menjadi ajang sparing antara Team Drag Bike Pemula dan Expert.

Apalagi, tradisi di awal tahun musim kompetisi, strategi dan serum up grade performa mesin, masih tertutup rapat.

"Itu artinya, speling untuk prepare harus benar-benar matang, "sorot Victor San yang memastikan di event ini dijubeli petarung asal Jatim, Jogja dan Jateng.

Momen spesial ini, yang sejatinya paling ditunggu oleh rider asal Bali dan NTB, yang kebetulan lagi on fire di jagad drag bike.

Setelah didapat Indikasi, kian merebaknya workshop racing di pelosok Bali dan NTB, yang haus event drag bike.

Selebihnya, juga untuk merangsang improve para pelaku UMKM segmen industri kreatif otomotif, agar bisa menjadikan sebuah komoditas usaha yang dikelolanya.

Dari gerai speed shop, aksesories, bengkel knalpot, builder rangka sampai racing cloth yang makin menjamur.

Pertimbangan itu, di corner paddock, kami telah siapkan venue, untuk pelapak otomotif segmen drag bike.

"Sebab, bagaimanapun juga trend, desain, model dan bahan, harus selalu up date dan di event ini pantas menjadi parameternya, "yakin Victor San.    skg