Gelar MX GTX Team terbaik sepanjang tahun berturut-turut, memang tak terbantahkan, setelah menyandang predikat teratas, di serangkaian kejuaraan MX GTX di tanah air.
Pemaparan ini aktual tersaji, selaras kiprah, eksistensi dan loyalitas H. Rokhmawan, di jagad MX GTX yang masih belum tertandingi hingga saat ini.
Simpati untuk merubah kemasan, kualitas dan gengsi MX GTX di tanah air lebih berkelas, yang kuat menjadi ihwalnya.
Hingga owner PT. Rizqy Megatama Sentosa itu, bela-belain membawa nama Pasuruan, Jatim, Indonesia, saat berpartisipasi mengikuti laga international MX GP belum lama ini.
Torehan ini, yang lantas kian mengukuhkan H. Rokhmawan dan Rizqy Motorsport itu, pantas menyandang gelar "The Famous MX GTX Team" !
Termasuk Trial Game Dirt 2024, yang berlangsung kian panas juga sengit, setelah beberapa crosser Nasional ikut bertempur di event garapan Genta Auto and Production itu.
Nama Lantian Juan, bersama Andreas Damara, yang membela Rizqy Motorsport, di laga kali ini hampir tak bisa cooling down.
Setelah menghadapi tekanan rival-rival beratnya, yaitu Ananda Rigi, Ivan Harry, M. Zidane dan Bayu Seto, di kelas-kelas bergengsi yaitu FFA Open dan Campuran Open.
Belum lagi, saat dihadapkan tipikal handicap yang pesat mengalami perubahan, perpaduan high speed cornering lebar dan teknikal.
Juga ada obstacle terbaru berbasic big foot, mirip roller yang kembali menguji improve dan skill crosser maupun tracker.
Bahkan, ada yang berspekulasi lantas jumping, melewati dua handicap langsung, tapi sejatinya durasi waktu kian bengkak.
Kendati perseteruan berjalan dengan tensi tinggi, Lantian Juan dan Andreas Damara, terusmenunjukan penampilan berkelasnya, di sepanjang laga.
Hingga di kelas bergengsi FFA Open dan Campuran Open, Lantian Juan sukses berada di runner up.
"Peluang memperebutkan klasemen posisi teratas masih terbuka lebar, ini masih seri ke-2, tetap akan saya cari siasat untuk mempertahankan gelar terbaik di Trial Game Dirt 2024, "semangat Lantian Juan. skg