Untuk menjawab perkembangan dan kebutuhan era milenial, para pelaku usaha terus dipacu unuk fleksibel dan kreatif.
Pasalnya, karakter dan perilakunya identik dengan life style, kuat terselip sebuah kenyamanan dan instant.
Menanggapi fenomena ini Brian Renaldo Sentosa pangeran Aries Putra Group, membaca peluang ini untuk mengembangkan pasar baru di bidang resto dan coffe, selain segmen otomotif.
Mengusung nama Coffe V Bistro, di Jl. Raya Peterongan, Jombang satu area dengan dealer - bengkel resmi Honda Aries Putra, Peterongan, Jombang.
Acara pecah kendi secara resmi, berlangsung pekan silam (12/11/2021).
Dibuka langsung oleh oleh keluarga besar Eko Budi Sentosa dan permaisuri Veronica. Menurut Brian, nama Coffe V Bistro, memiliki arti dan makna mendalam.
Kalau awalnya memakai istilah coffe, maka yang dijual cuman ragam minuman.
Setelah dilengkapi Bistro, otomatis calon konsumen, memahami bahwa di Coffe V Bistro, bisa menjadi alternatif ruang baru menikmati snack, launch sampai desert.
Dari pertimbangan lalu lintas dan wilayah Raya Peterongan yang representatif, maka kami sepakati untuk melengkapinya dengan Bistro.
Sedang icon V ditengah Coffe - Bistro, diambil dari nama mama yaitu Veronica.
Kebetulan, mama juga banyak berkontribusi, soal up date menu minuman dan makanan, yang lagi menjadi incaran milenial dan keluarga muda.
Maka, secara segmen, Coffe V Bistro, disepakati tampil proporsional, dengan segmentasi putih abu-abu sampai eksmud dan keluarga muda bagian di dalamnya.
Otomatis, dari sisi artistiknya lokasi, turut disesuaikan. Dari classic, romantis, working space, enjoy, sampai latar sosialita.
Menu minuman dan makanan, beragam. Tersedia dari harga Rp. 20 ribu sampai dengan Rp. 70 ribu. "Juga tersedia Family paket, yang bisa disantap rame-rame, "urai Brian.
Dengan demikian, untuk special event seperti nobar, ultah dan kopdar komunitas, praktis bisa terakomodir.
Menu primadona, tersedia nasi goreng Balacan, chicken wing, shoestring, tahu walik dan masih banyak lagi.
Sedang aneka kopi, tersedia dari Americano, Robusta, tubruk, sampai minuman segar dan menyehatkan lainya.
Infonya, untuk jam operasional dimulai dari pukul 10.00 sampai dengan 21.00 malam.
Sisi lain, bicara lokasi yang representatif, wilayah Raya Peterongan, Jombang, juga diklaim menjadi titik strategis.
Khususnya, untuk recovery bikers yang melintas saat touring, silaturakhmi, mudik, maupun perjalanan bisnis.
Entah ke Sarangan, Madiun, Ponorogo, Solo atau destinasi lain. Dengan asumsi, mengambil start dari Surabaya atau Sidoarjo. Rasionalnya, Surabaya ke Peterongan, Jombang, kondisi lalu lintas normal, estimasi waktunya 2 jam sampai 2,5 jam.
Juga menjadi momen, kondisi fisik mulai lelah, pantat panas, tangan ngilu. Jadi, timing yang ideal untuk recovery, makan, minum sampai beribadah.
Kelebihanya lagi, ketika masuk jam operasional bengkel resmi Honda Aries Putra, di Coffe V Bistro, bikers atau lady bikers pengguna matic, bebek dan sport Honda yang lagi di tengah perjalanan, juga bisa melangsungkan pengecekan sampai penggantian option part eksterior unit motor, hingga kondisi oli mesin dan water coolant.
Sisi lain, kehadiran Coffe V Bistro juga diproyeksikan untuk memanjakan masyarakat dan konsumen pengguna Honda, yang kebetulan melangsungkan service matic, bebek maupun sport di bengkel resmi Honda Aries Putra.
Dan menjadi bagian strategi Management Honda Aries Putra, untuk senantiasa melindungi hak-hak konsumen.
"Terkait saat perawatan unit matic, bebek dan sport, agar tetap terjamin kelayakan, integritas dan kualitasinya, yaitu di bengkel resmi Honda Aries Putra, "papar Eko Budi Sentosa. enea