Rizqy Motor Boss Mild MX GTX Team, Pasuruan : UP GRADE PERFORMANCE PACUAN M. RADITYA & M. ZIDANE KE AUSIE

Kabar hangat datang dari MX GTX Team Sultan milik H. Rokhmawan asal Bulusari, Gempol, Pasuruan.

Kedatangan H. Rokhmawan di kejuaraan begengsi Onesixeight Indiel Motocross Grasstrack Openchampionship 2022, Karanganyar, ada yang berbeda.

Tak seperti biasanya, apalagi saat laga MX125 cc dan MX2 lagi berlangsung.

Di kedua kelas primadona di motocross itu, H. Rokhmawan menyempatkan naik tribun kehormatan, tanpa putus memonitor klasemen dan kemampuan skill serta performa kuda besi petarungnya.

Prediksi mendasar, H. Rokhmawan pingin tahu persis kemampuan GasGas MC85 cc dan YZ 250F, selain performa skill M. Raditya dan M. Zidan sebagai pilotnya.

Hal demikian memang bisa dibenarkan, saat autonine mengklarifikasi langsung ke pria yang dikenal dermawan itu.

Dalam keterangan resminya, H. Rokhmawan akan meng-upgrade performa GasGas MC85 cc dan YZ 250F, ke Ausie.

Kalau standarisasi di Team saya, harus setara dengan pacuan crosser MX GP.

Itu juga yang menjadi latar belakang saya, mengapa selalu hadir di pagelaran akbar MX GP.

Agar setiap up date option part exterior, sampai kompartemen berlabel racing kompetisi, tak ketinggalan.

Khususnya yang biasa diadopsi Team-Team Motocross kelas dunia.

"Motocross tak bisa tanggung, harus mentok limit, jika terobsesi kejar prestasi dan Go Nasional, "tegas H. Rokhmawan.

Kalau diestimasikan, up grade GasGas MC85 cc dan YZ 250F, kemungkinan akan full option.

Dari silinder head, camshaft, knalpot, blok silinder, piston, clutch assy, gigi rasio dan Electronic Control Unit, keseluruhan mengalami custom atau ganti racing kompetisi.

"Tetap mengikuti rekomendasi terbaik, juga akan saya tinjau berdasar data peningkatan torsi dan HP, melalui dynotest, "jelas H. Rokhmawan.

Hal ini pula yang lantas mempertegas teka-teki, bahwa performa amunisi masing-masing brand Special Engine Rizqy Motor Boss Mild MX GTX Team, dominan ber-DNA racing.

"Kemungkinan proses up grade dan pengiriman, akan memakan waktu berkisar 1 bulan, "sebut H. Ali Manager Teknik Rizqy Motor Boss Mild MX GTX Team.

"Praktis, M. Zidane dan M. Raditya yang selama ini telah menjadi ancaman, kemungkinan akan menjadi pengganjal para rivalnya, "optimisnya. 

Pemerataan performa ini pula, kuat merepresentasikan jiwa besar H. Rokhmawan yang memprioritaskan fair play, di jajaran singgasana Rizqy Motor Boss Mild MX GTX Team.

Semua crosser dibekali amunisi yang sama, dari sisi performa maupun level option part racingnya.

Selama dalam naungan dan kontrol team saya, kalau memang bertalenta, tetap ada kesempatan akan saya dorong jadi jawara.

Kalau fisik dan skill, bisa dibentuk melalui intens latihan, dengan panduan mentor yang berbobot dan bisa dipercaya.

"Giliran saya, akan selalu siap sajikan performa kuda besi yang mumpuni untuk menghadapi berbagai level kejuaraan, "papar H. Rokhmawan meyakinkan.

Di singgasana yang sama, H. Adi Lukito adik kandung H. Rokhmawan, juga daddy M. Raditya turut angkat bicara.

Kompetisi MX85 cc didominasi petarung belia aktif, juga diback up MX Training, dengan metodhe training profesional.

Kompetisi MX85 cc mirip permainan catur, dari prajurit sampai raja, ikut bertarung. Agregat demikian juga menjadi indikasi MX85 cc menjadi taruhan krusial crosser, meneruskan ke jenjang karier lebih tinggi.

Misal, sukses di 85 cc, potensi dan kans jawara di MX125 cc juga cukup besar.

Mengingat, secara basic nyali dan skill crosser MX85 cc, hampir setara MX2, ketika meninjau speling catatan waktu setiap lap-nya.

Jadi, up grade performance GasGas MC85, amat sangat rasional. "Terimakasih kakak, atas apresiasinya buat M. Raditya, "puji H. Adi Lukito.   skg